Senin, 17 September 2012

Manfaat Bermain Bola Basket Bagi Kesehatan Tubuh



Olahraga merupakan suatu kegiatan yang sangat bermanfaat bagi kesehatan tubuh kita. Seperti halnya olahraga bola basket. Olahraga ini banyak sekali memberikan manfaat bagi kesehatan tubuh kita. Tubuh yang sehat tentu akan membantu kita mencapai sebuah kesuksesan, seperti halnya bapak Hengky Soeryadi Koestanto yang telah menjadi orang sukses di Indonesia. 

Olahraga basket adalah kegiatan yang mengkombinasi semua otot yang ada pada tubuh seperti kaki dan tangan. Serta olahraga dapat membantu anda dalam melatih  otot pada seluruh tubuh dan pernafasan.  Berikut ini adalah beberapa manfaat dari olahraga bola basket bagi kesehatan :
  1. Membantu dalam pembentukan otot
  2. Membangun ketahanan tubuh
  3. Membangun keseimbangan tubuh dan koordinasi tubuh
  4. Meningkatkan konsentrasi dan sikap disiplin
  5. Dapat membantu membakar kalori pada tubuh (satu jam bermain basket dapat membakar kalori 630-750 kalori)

Selain dapat bermanfaat bagi kesehatan, basket pun dapat bermanfaat untuk kehidupan anda lainnya. Seperti mendapatkan teman baru ketika anda bermain dilapangan basket secara rutin. Otomatis orang yang sudah lama bermain di lapangan tersebut akan mengajak anda untuk bermain bersama. Basket juga mengajarkan kita untuk menjadi orang yang dapat bekerja sama. Karena dalam permainan bola basket, sebuah kerja sama sangatlah dibutuhkan.

Olahraga basket pun juga sangat bersahabat bagi semua kalangan. Karena semua kalangan dan semua umur dapat memainkan permainan olahraga ini. selain membutuhkan kerjasama tim, permainan ini pun mengajarkan anak – anak untuk jujur dan tidak egois saat di dalam lapangan maupun di luar lapangan.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar