Selasa, 09 Oktober 2012

4 Kekurangan iPhone 5 yang Harus Diperbaiki



iPhone 5 baru saja dirilis 3minggu lalu di Australia, namun salah satu produk andalan Apple ini sudah mendapatkan beberapa masalah. Walaupun begitu, penggemar produk Apple ini tetap saja sangatlah banyak karena fitur – fitur yang mereka berikan.

Berikut ini adalah beberapa masalah yang telah di dapat oleh pihak Apple:


  1. Goresan pada iPhone 5 warna hitam
    Beberapa konsumen sangat merasa kecewa dengan material yang telah digunakan Apple untuk lapisan luar iPhone 5 terutama pada warna hitam ini. Karena pada iPhone 5, Apple menggunakan material aluminium sehingga sangat mudah untuk tergores atau pun lecet.
     
  2. Aplikasi modus landscape
    Layar iPhone 5 sangatlah lebar dan nyaman jika di gunakan dengan modus landscape. Akan tetapi, beberapa aplikasi yang telah diluncurkan untuk iPhone 5 ini tidak dapat menggunakan modus yang satu ini.

  3. \Layar notifikasi
    Layar notifikasi pada Apple memang merupakan salah satu fitur yang diandalkan oleh Apple pada produk mereka yang satu ini. Tetapi pada iPhone 5 ini, masih sedikit layanan atau aplikasi yang menggunakan fasilitas layar notifikasi ini. Maka dari itu, para konsumen mengharapkan bahwa Apple segera memperbaiki hal tersebut agar layar notifikasi dapat digunakan lebih efisien kedepannya.
     
  4. Akses ke iTunes Store
    Desain antarmuka yang dibuat oleh pihak Apple dinilai kurang praktis untuk menjelajahi iTunes. Banyak  yang menginginkan konten yang telah dibeli dapat langsung tampil ketika iTunes diaktifkan.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar